Bandar Lampung – Pelantikan Pemuda Dewan Dakwah Lampung berlangsung secara khidmat pada hari Minggu (28/02) acara dilaksanakan diaula Kantor Dewan Dakwah Provinsi Lampung. Ada yang berbeda pada pelantikan kali ini, kalau sebelumnya pelantikan pada masa pandemi dilaksanakan secara daring, namun kepengurusan Pemuda Dewan Dakwah dilaksanakan secara daring (dalam jaringan) dan luring (luar jaringan).
Acara tersebut dihadiri secara luring oleh Ketua Pemuda Dewan Dakwah Pusat Cand. Dr. Dede Rubai Misbahul Alam, M. Pd., Wasekjend Pemuda DD Pusat Madeni, M. Pd. Waketum Pemuda Pusat Wildan Hasan, M. Pd. Selain itu juga kegiatan pelantikan dihadiri juga Ketua Dewan Dakwah Provinsi Lampung dan jajaran, Ketua OKP se Provinsi Lampung beserta tamu undangan. Walaupun acara dilaksanakan secara luring dan daring semua peserta luring tetap melaksanakan kegiatan dengan protokol kesehatan yang ketat.
Ketua Pemuda Dewan Dakwah Pusat dalam sambutannya menyampaikan bahwa pemuda harus terdepan dalam menghadapi persoalan-persoalan bangsa, apalagi Indonesia saat ini mendapat bonus demografi artinya Indonesia saat ini keadaannya penduduk yang masuk ke dalam usia produktif jumlahnya lebih banyak dibandingkan dengan penduduk usia tidak produktif. “Pemuda Dewan Dakwah harus terdepan dalam menghadapi persoalan dan isu-isu yang terjadi saat ini, misalnya isu tentang investasi miras Pemuda Dewan Dakwah harus mengambil peran untuk menolaknya” ujar Dede pada sambutannya.
Ketua Umum terpilih Pemuda Dewan Dakwah provinsi Lampung periode 2020 – 2025 menyampaikan bahwa “Pelantikan ini mengusung tema pemuda muslim berdaya untuk Lampung berjaya. Tema ini terinspirasi dari kisah terdahulu pemuda ashabul kahfi yang berjuang melawan kedzholiman, pengangkatan usamah bin zaid oleh rasulullah sbgai komandan pasukan menunjukkan pemuda memegang peranan penting untuk memajukan peradaban manusia.” ujar saif umar.
Harapannya dengan terbentuknya pengurus Pemuda Dewan Dakwah Provinsi Lampung ini mampu memberi kontribusi positif untuk kemajuan di Provinsi Lampung khususnya dan Indonesia pada umumnya. Pemuda Dewan Dakwah Lampung menjadi motor penggerak dan contoh yang baik bagi pemuda dewan dakwah di provinsi di Indonesia ditengah degradasi moral yang menjangkit para pemuda.
Di akhir acara dilangksanakan kegiatan sosial dgn pembagian beras sarung peci untuk santri penghafal al quran dengan harapan perjalanan perjuangan kepengurusan Pemuda Dewan Dakwah Lampung periode 2020 – 2025 ini mendapat kemudahan dan berkah dari Allah SWT.