
Sabtu (20/10) telah dilaksanakan bakti sosial (baksos) oleh Muslimat Dewan Dakwah Lampung (DDL) bersama Perguruan Diniyah Putri Lampung (DPL). Baksos diadakan di Dusun II Desa Margolestari, Kec. Jati Agung, Kab. Lampung Selatan.
Ini adalah baksos kedua yang dilakukan oleh Muslimat DDL di Desa Margolestari ini. Dipilihnya lokasi ini karena daerah ini termasuk daerah yang rawan pemurtadan sejak bertahun-tahun yang lalu.
Tercatat ada sekitar 60 orang muallaf di daerah ini. Kebanyakan di antara mereka memeluk agama Islam lantaran pernikahan. Karena itu, perlu diberikan pembinaan agar mereka bisa memahami tentang Islam yang sebenarnya dan memotivasi mereka untuk menjalankan syariat Islam yang sesungguhnya.
Ibu Hj. Sri Seneng, SKM., M.Kes. selaku Sekretaris Muslimat DDL, dalam sambutannya menyatakan bahwa Muslimat DDL insyaallah siap mengawal para muallaf untuk lebih bisa mendekatkan diri pada Allah. Untuk itu, telah direncanakan pembinaan rutin selanjutnya yang akan diadakan setiap pekannya.
Mewakili pihak DPL, Ibu Hidayati Rusydi, M.PdI., -selaku Wakil Ketua Kesiswaan- dalam sambutannya menyatakan bahwa baksos ini diadakan dalam rangka memperingati Hari Santri yang jatuh pada tanggal 22 Oktober 2018.
“Atas inisiatif anak-anak, maka dipilihlah kegiatan baksos ini. Hal ini sangat bermanfaat bagi para santri. Selain sebagai amal sholih; juga sebagai ajang melatih kepedulian sosial, belajar berbagi, dan melatih berani berhadapan dengan masyarakat”, ujar Ibu Hidayati lebih lanjut.
Pada kesempatan ini, Ibu Hidayati juga memperkenalkan sedikit tentang Perguruan Diniyyah Putri Lampung (DPL) yang berlokasi di Negeri Sakti, Pesawaran. Yayasan perguruan ini memiliki 2 tingkatan sekolah menengah, yaitu SMP dan SMA.
Masyarakat cukup antusias dengan diadakannya acara baksos ini. Selain membagikan sembako dan pakaian, juga diadakan pemeriksaan kesehatan gratis oleh Tim Kesehatan Muslimat DDL. Dengan dipimpin oleh dr. Hj. Dhini Wahyuni, telah diberikan pelayanan kesehatan kepada 95 orang pendaftar. Pelayanan kesehatan ini dilakukan sepanjang acara berlangsung.
Bapak Mudiran, selaku Kepala Dusun I, menyatakan bahwa aparat desa sangat mendukung adanya

kunjungan dan pembinaan yang diberikan oleh Dewan Dakwah Lampung. Aparat desa juga sangat berterimakasih kepada da’i DDL, Ust. Rohim dan kawan-kawan yang merupakan ujung tombak pembinaan keislaman masyarakat desa selama ini. Di awal sambutannya, Bapak Mudiran juga menyampaikan salam dari Lurah Margolestari yang tidak dapat hadir; karena dalam waktu bersamaan harus menghadiri acara di Kalianda.
Puncak acara ditutup dengan taushiyah yang disampaikan oleh Ustadz Yani Marjas, A.Md. Dalam taushiyahnya, beliau mengingatkan bahwa kelak yang dibawa menghadap Allah adalah iman yang benar dan amal shalih.
Dengan membacakan isi Surat Ali ‘Imran: 102, Ust. Yani menekankan kepada jamaah agar memegang teguh keimanan yang benar dan jangan sampai ajal datang menjemput selagi kita tidak dalam keadaan muslim.
Baksos diakhiri dengan pembagian sembako dan bingkisan untuk para warga yang hadir sambil diiringi penampilan santri-santri DPL.
Semoga baksos ini menjadi sarana jalan hidayah. Bukan hanya bagi masyarakat Margolestari, tapi juga bagi pihak-pihak penyelenggara, yaitu para daiyah Muslimat dan para santri DPL.

