Bandarlampung_ Sebanyak 4 Pengajar Pondok Pesantren Tahfiz Qur’an Putri mendapatkan Beasiswa kuliah sebesar Rp. 10.300.000. Diserahkan secara langsung oleh Direktur Laznas Dewan Dakwah Ustad Cipto Wadi pada Minggu (26/06) di Aula Dewan Dakwah Lampung.
“Kami memberikan Apresiasi dan juga dukungan kepada Pengajar Di lingkungan Pondok Pesantren Dewan Dakwah untuk melanjutkan pendidikan tinggi bagi para Pengajar melalui Beasiswa ini, semoga semakin berkah ilmu yang diajarkan kepada santri kita dan keberkahan dapat didapatkan oleh para donatur Laznas Dewan Dakwah Lampung” kata Ustad Cipto Wadi.
Adapun empat Pengajar yang mendapatkan beasiswa pendidikan yakni Ai Fatimah, Al Hafizoh, ustadzah Amanawati Latifah, Ustadzah h Annida Faizzatus Sholihah dan ustadzah Melisa Dwi Agustin.
Laznas Dewan Dakwah Lampung terus mendorong untuk peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia baik di lingkungan Dewan Dakwah maupun bagi yang membutuhkan.