Perjalanan ke Kotabumi di hari Rabu, 27 Maret 2024 menjadi sesuatu yang berkesan saat bertemu dengan seorang perempuan baya dengan senyum sumringah di wajahnya yang menandakan kepasrahan menjalani hidup.
“Trimakasih, Umi.. Trimakasih kepada Dewan Da’wah Laznas yang sampai sejauh ini men-support dan banyak membantu saya. Jujur Umi, hidup saya terasa jadi lebih berarti…”, demikian pengakuan tulus Bu Aminah kepada Muslimat Dewan Da’wah Lampung.
Bu Aminah adalah seorang alumni Lapas Perempuan (LPP) Kelas II A Bandar Lampung yang menginginkan hijrahnya terjaga dan memiliki harga diri. Ia tak ingin hidupnya membebani orang-orang di sekitarnya. Justru ia ingin menjadi pemberi manfaat untuk orang banyak.
Ia memulainya dengan usaha jualan tekwan agar ia punya penghasilan dan bisa membiayai hidupnya sendiri.
Selama 5 tahun di LPP, Bu Aminah mendapatkan pembinaan rohani dari Muslimat Dewan Da’wah Lampung.
Setelah Bu Aminah bebas, Warga Binaan Pemasyarakatan ini merupakan salah satu target penerima manfaat dana zakat yang disalurkan oleh
Laznas Dewan Da’wah Lampung. Laznas DDL berusaha memfasilitasi alumni lapas yang ingin membuka usaha produktif.
Harkat martabat hidup mereka di tengah masyarakat harus diangkat. Karena tak ada manusia yang sempurna. Justru kesalahan di masa lalu adalah guru terbaik yang bisa mengantarkan kita menuju proses perbaikan diri.